Kamis Berbagi, Unit Dikyasa Satlantas Ingatkan Pelajar Manfaatkan Zebra Cross dan Trotoar

oleh -161 Dilihat

MANOKWARI, PapuaStar.com – Seperti biasanya, Unit Dikyasa dari Satuan Lalulintas Polres Manokwari terus menanamkan nilai-nilai disiplin berlalulintas kepada para pelajar dengan menggunakan metode ‘Kamis Berbagi’. Hal ini dipandang penting agar sejak dini para pelajar dapat mengetahui dengan benar pentingnya disiplin berlalulintas.

Kali ini 3 personel Dikyasa Satlantas Polres Manokwari masing-masing Aipda Fadli Ohoimas, Aipda June L.Ukru, dan Bripda Diah Yumte membagikan paket kepada 30 orang pelajar yang melintasi pertigaan Makalo.

Kapolres Manokwari melalui Kasat Lantas Iptu Subhan Ohoimas dalam siaran persnya membeberkan bahwa kegiatan Kamis berbagi kali ini personel Dikyasa melakukan sosialisasi tentang pentingnya memilih jalur yang aman terutama bagi para pelajar yang berjalan kaki menuju sekolah.

“Tertib Berlalu Lintas terutama dalam hal pelajar dapat memilih jalur aman ketika akan berjalan kaki menuju sekolah yaitu melewati trotoar dan ketika ingin menyebrang dapat memanfaatkan zebra cross,” terang Iptu Subhan Ohoimas, Kamis (31/3/2022).

Hal lain yang diingatkan personel Dikyasa Satlantas Polres Manokwari adalah penggunaan helm saat para pelajar menumpangi kendaraan sepeda motor. Karena sangat bermanfaat mengurangi resiko kecelakaan.

Pelaksanaan Kamis Berbagi ini diharapkan para pelajar kedepannya akan menjadi pelopor keselamatan Berlalu Lintas terhadap diri sendiri maupun orang lain, sehingga angka pelanggaran dan kecelakaan semakin dapat ditekan.

“Mengingat pentingnya penggunaan helm ketika menjadi penumpang sepeda bermotor sehingga dapat mengurangi resiko kecelakaan,” tutupnya.(rls/PS-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *