MANOKWARI, PapuaStar.com-Berbakti Untuk Negeri dalam rangka Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Kampung Petrus Kafiar Beach Manokwari, Distrik Manokwari Barat, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat telah dilaksanakan Kegiatan Bakti Sosial Barisan Merah Putih Bersama Fasharkan TNI AL Manokwari, Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat dan Dinas Kesehatan Kabupaten Manokwari menyambut Berbakti Untuk Negeri dalam rangka Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang diselenggarakan oleh Barisan Merah Putih Papua Barat, di kampung Petrus Kafiar,Jumat (10/10/2025).
dr. Alwan Rimosan, Sp.B, FINACS Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat, Mayor Laut (K) dr. Jhonsen Indrawan, M.Ked (An) ,Sp.An.TI Karumkit Fasharkan Manokwari,
Hasan Ulfon Anggota DPRP Provinsi Papua Barat, Sam Mandowen Ketua BMP Provinsi Papua Barat, Simson Biaware Sekretari BMP Provinsi Papua Barat, Lewi Mandacan (Kepala Kampung Petrus Kafiar
Ketua BMP Provinsi Papua Barat Sam Mandowen menuturkan, pengobatan gratis bagi masyarakat Kampung Petrus Kafiar.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial yang sangat berarti terutama dalam upaya meningkatkan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat, khususnya bagi warga yang memiliki keterbatasan untuk berobat ke fasilitas kesehatan yang jauh atau yang menghadapi kendala biaya.
Kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini terutama kepada para dokter, perawat, apoteker, dan seluruh relawan yang telah meluangkan waktu, tenaga, serta keahlian mereka untuk melayani masyarakat di kampung ini dengan penuh dedikasi.
Harapan kami kegiatan pengobatan gratis ini tidak hanya menjadi ajang pelayanan kesehatan, tetapi juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan sejak dini melalui pola hidup sehat, pemeriksaan rutin, dan pengobatan yang tepat.
Mari kita manfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya, semoga seluruh masyarakat yang hadir dapat memperoleh manfaat kesehatan, serta semakin menyadari bahwa tubuh yang sehat adalah anugerah Tuhan yang tak ternilai.
Saya mengucapkan selamat mengikuti kegiatan pengobatan gratis ini semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberkati setiap langkah dan niat baik kita semua.
Kafasharkan Manokwari melalui Mayor Laut (K) dr. Jhonsen Indrawan, M.Ked (An) ,Sp.An.TI (Karumkit Fasharkan Manokwari) sbb :
Ucapan puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmat dan kasih karunianya kita semua masih diberikan kesehatan dan kesempatan untuk hadir bersama dalam kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Daerah Barisan Merah Putih Provinsi Papua Barat, bekerja sama dengan TNI, Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Manokwari.
Kegiatan ini merupakan langkah yang sangat baik dan patut diapresiasi karena bertujuan untuk meningkatkan kesadaran serta kualitas kesehatan masyarakat khususnya bagi warga Kampung Petrus Kafiar dan sekitarnya. Kita semua memahami bahwa kesehatan merupakan aset terpenting dan pondasi utama dalam membangun sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.
Melalui kegiatan pemeriksaan kesehatan ini diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dininserta mampu melakukan deteksi awal terhadap berbagai penyakit sehingga penanganannya dapat dilakukan lebih cepat dengan demikian potensi munculnya masalah kesehatan yang dapat mengganggu produktivitas masyarakat dapat diminimalkan.
Kegiatan ini juga bertepatan dengan peringatan HUT TNI ke-80, dalam momentum ini kami ingin menegaskan bahwa peran TNI tidak hanya sebagai alat pertahanan negara tetapi juga turut berperan aktif dalam menjaga stabilitas kehidupan berbangsa dan bernegara termasuk dalam bidang kesehatan masyarakat.
Kami juga memberikan apresiasi atas dukungan TNI dalam berbagai kegiatan kemanusiaan, seperti penanganan bencana dan pelayanan kesehatan di daerah-daerah terpencil. Di Kabupaten Manokwari sendiri, keberadaan Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) menjadi salah satu wujud nyata kerja sama lintas sektor yang didukung oleh Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat, untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat.
Selain itu program Papua Barat Sehat yang digagas oleh Bapak Gubernur merupakan bentuk komitmen pemerintah untuk memastikan pelayanan kesehatan yang merata, terutama bagi orang asli Papua (OAP). Melalui program ini berbagai fasilitas dan jaminan kesehatan disediakan agar masyarakat dapat memperoleh pelayanan medis secara layak dan tanpa hambatan.
Kami berharap kegiatan yang dilaksanakan oleh Barisan Merah Putih Provinsi Papua Barat ini dapat mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan masyarakat yang sehat, sejahtera, dan produktif di seluruh wilayah Papua Barat.
“Saya mengajak seluruh warga Kampung Petrus Kafiar dan sekitarnya untuk memanfaatkan kegiatan pemeriksaan dan pengobatan gratis ini dengan sebaik-baiknya. Sampaikan keluhan kesehatan Anda kepada tenaga medis yang bertugas agar dapat segera ditangani dengan tepat, Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan rahmat, berkah, dan karunia-Nya kepada kita semua, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat besar bagi seluruh masyarakat.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat, dr. Alwan Rimosan, Sp.B, FINACS Mengatakan, menyambut peringatan Hari Sumpah Pemuda yang akan kita rayakan pada tanggal 27 Oktober 2025 mendatang.
Atas nama Pemerintah Provinsi Papua Barat, khususnya Dinas Kesehatan kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh Bapak/Ibu yang telah hadir dalam kegiatan yang digagas oleh Barisan Merah Putih (BMP). Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal bagi kebersamaan kita ke depan, sehingga semangat Barisan Merah Putih dapat terus menyala di seluruh kampung, distrik, dan kabupaten di Provinsi Papua Barat.
Saya melihat sendiri bahwa di Kabupaten Fakfak, hampir setiap minggu Barisan Merah Putih selalu aktif melaksanakan kegiatan sosial, seperti pengobatan gratis, penyuluhan kesehatan, dan pembagian bantuan kepada masyarakat. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa selalu memberikan berkat yang melimpah, sehingga Barisan Merah Putih DPD Provinsi Papua Barat dapat terus berkarya dan membawa manfaat bagi masyarakat.
Pemerintah Provinsi Papua Barat memiliki empat program utama, yaitu Papua Barat Sehat, Papua Barat Cerdas, Papua Barat Produktif, dan Papua Barat Aman. Dalam hal ini program Papua Barat Sehat menjadi bagian penting yang melengkapi layanan BPJS Kesehatan (JKN) yang telah ada. Melalui program Papua Barat Sehat, pemerintah berupaya menanggung beberapa layanan kesehatan yang belum terakomodasi oleh BPJS, termasuk bantuan bagi pasien yang dirawat di rumah sakit provinsi maupun kabupaten. Tidak hanya pasien yang mendapatkan pelayanan dan konsumsi, namun juga dua orang penunggu pasien akan diberikan makan. Tujuannya agar mereka yang menjaga tetap sehat dan tidak jatuh sakit.
Selain itu, jika pasien perlu dirujuk ke luar daerah atau dalam keadaan meninggal dunia, maka biaya pengantaran hingga peti jenazah akan ditanggung oleh program Papua Barat Sehat. Kegiatan yang kita laksanakan hari ini yaitu pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) merupakan bagian dari upaya deteksi dini terhadap berbagai penyakit. Seperti yang telah disampaikan oleh dr. Johnson, pemeriksaan dini sangat penting agar penyakit dapat segera ditangani sebelum berkembang menjadi kronis atau menimbulkan komplikasi.
Oleh karena itu, kami sangat mengapresiasi inisiatif dari Barisan Merah Putih yang telah bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dalam menyelenggarakan kegiatan ini, semoga kegiatan ini memberikan manfaat besar bagi masyarakat, serta menjadi wujud nyata dari semangat Papua Barat Sehat, Papua Barat Cerdas, Papua Barat Produktif, dan Papua Barat Aman. Demikian yang dapat saya sampaikan. Terima kasih atas perhatian dan kerja sama semua pihak. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa melimpahkan rahmat dan berkat-Nya kepada kita semua.
Bakti Sosial Barisan Merah Putih Bersama Fasharkan TNI AL Manokwari, Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat dan Dinas Kesehatan Kabupaten Manokwari Berbakti Untuk Negeri.
Post Views: 46