MANOKWARI, PapuaStar.com – Pemerintah Daerah Kabupaten Manokwari, secara tegas mengingatkan para distributor bahan pokok (Bapok), agar tidak menaikan harga yang signifikan.
Netralitas bahan pokok harus tetap dijaga, sehingga masyarakat tidak terbeban. Apalagi saat ini, umat Islam akan memasuki bulan suci Ramadhan.
Untuk mengantisipasi hal tersebut, pemerintah daerah melalui tim inflasi daerah, telah mengecek harga bahan pokok. Yang mana, ada terjadi sedikit kenaikan, namun tidak berpengaruh pada daya beli masyarakat.
Terkait ketersediaan bahan pokok selama bulan Ramadhan, dipastikan masih mencukupi. Ada beberapa sub item saja yang harus ditambahkan, sehingga tidak menjadi polemik ditengah masyarakat.
“Dari laporan tim invlasi daerah, bapok masih mencukupi sampai bulan 5. Kalau diperhatikan, harga memang ada kenaikan, tetapi belum terlalu signifikan,” beber Wakil Bupati Manokwari Edi Budoyo, Selasa (21/3/2023).
Kondisi harga bahan pokok yang saat ini terjadi, dapat dipertahankan hingga akhir bulan suci Ramadhan.
Sebab pemerintah Kabupaten Manokwari, telah mengeluarkan Surat Edaran (SE), agar tidak terjadi kenaikan harga secara sepihak, oleh distributor maupun pedagang.
“Bapak Bupati pernah keluarkan surat edaran, supaya distributor tidak menaikan harga hingga eceran tertinggi. Ini akan selalu dikontrol oleh dinas terkait,” tutupnya.(PS-01)