Kapendam XVIII/Kasuari : Pilihan Mereka Hanya Serahkan Diri Atau Kita Kejar

oleh -183 Dilihat

MANOKWARI, PapuaStar.com – Hingga kini upaya pengejaran kelompok KNPB masih terus dilakukan oleh TNI Polri. Pasca penyerangan Posramil Kisor, belum lama ini rombongan Danrem 181/PVT juga dihadang kelompok KNPB dengan menggunakan senjata api. Ini menambah keseriusan TNI Polri untuk tidak mundur dalam pengejaran kelompok tersebut.

Hal itu ditegaskan Pangdam XVIII/Kasuari yang dikonfirmasi melalui Kapendam Letkol Arm. Hendra Pesireron.

“Kami tetap lakukan pengejaran. Pilihan mereka sekarang itu serahkan diri atau kita kejar,” tandas Kapendam melalui sambungan telephon kepada awak media, Kamis (9/9/2021).

Ironisnya kata Kapendam, para pelaku yang bukan lain adalah kelompok KNPB itu tidak hanya menyerang anggota TNI, namun masyarakat dibeberapa kampung juga diancam bahkan mereka tidak segan-segan untuk merusak rumah warga.

“Mereka selesai serang, mereka ke kampung ancam masyarakat untuk naik ke hutan. Jadi masyarakat naik ke hutan bukan karena kita. Jadi sambil masyarakat naik ke hutan, mereka hancurkan rumah,” tuturnya.

Dari pengakuan salah satu tersangka yang kini sudah diamankan, bahwa sebelum dilakukan penyerangan kelompok tersebut sempat melakukan rapat yang berlokasi tidak jauh dari Posramil Kisor.

“Sebelum penyerangan mereka rapat di sekretariat KNPB, jadi bukan lagi KKB tapi mereka itu KNPB. Mereka sehari-hari itu teror masyarakat,” tutup pria berdarah Maluku itu.(PS-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *