MANOKWARI, PapuaStar.com – Disdukcapil Manokwari membuka pelayanan dokumen kependudukan bagi korban kebakaran di Komplek Pasar Borobudur, Distrik Manokwari Barat, Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat.
Kepala Disdukcapil Manokwari, Rustam Effendi mengatakan, karena masyarakat hanya menyelamatkan diri dan anak-anaknya, maka ada banyak dokumen kependudukan hilang dan terbakar. Dengan melalui pelayanan ini warga bisa langsung membuat kembali dokumen yang hilang dan membuat baru dokumen itu.
“Jadi masyarakat tak perlu jauh-jauh melaporkan kehilangan, Disdukcapil ada di tempat pengungsian, langsung akan dibuatkan saat itu juga,” terangnya kepada awak media, di ruang kerjanya, Kamis (21/10/2021)
Dengan adanya pelayanan ini langsung di lokasi kebakaran, masyarakat lebih mudah untuk mendapatkan langsung surat-surat penting tersebut saat itu juga.
“Rustam Effendi mengaku, tak hanya di gedung Wanita saja diberikan pelayanan serupa juga di posko KLK dan berikutnya ditempat pengungsian taman Jokowi atau pelabuhan Anggrem,” jelas Kadisdukcapil Manokwari.
Layanan jemput bola ini untuk mempermudah korban kebakaran yang kehilangan dokumen pribadinya di antaranya Elektronik – Kartu Tanda Penduduk (E-KTP), Kartu Keluarga (KK), dan akta kelahiran. Kami kerahkan langsung staf Disdukcapil Manokwari dengan perlengkapannya.
“Diharapkan, dengan adanya layanan jemput bola ini dapat membantu korban kebakaran yang sudah kehilangan berbagai dokumen pentingnya akibat terbakar. Dokumen tersebut bisa langsung jadi ditempat,” terang Rustam Effendi.
(PS-08)