Nahkoda Berganti, DPD Partai Hanura Papua Barat Gelar Musdalub I

oleh -571 Dilihat

MANOKWARI, PapuaStar.com – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menggelar Musyarawah Daerah Luar Biasa (Musdalub) I. Pelaksanaan Musdalub ini, sehubungan dengan mundurnya John Asmuruf dari kursi Ketua DPD Hanura Papua Barat.

Hadir dalam Musdalub I DPR Partai Hanura Papua Barat itu, Staf Ahli Gubernur, Wakil Ketua Umum DPP Partai Hanura serta unsur ketua partai dan forkopimda provinsi Papua Barat.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua Umum DPP Partai Hanura Ali Kastela menegaskan 3 hal prinsip, yang harus diperhatikan oleh Partai Hanura yakni proses rekrutmen kader, SDM sebagai mesin penggerak partai, dan sumber daya keuangan partai.

Ketiga hal dimaksud, Kastela menilai sangat dibutuhkan oleh Partai Hanura, dalam menjalankan roda organisasi.

“Rekrutmen kader, kemudian kerja mesin partai politik, begitu juga ketersediaan hal yang berhubungan dengan sumber daya finansial,” tutur Ali Kastela, Kamis (23/2/2023)

Kastela juga mengingatkan seluruh kader partai Hanura, tentang pergantian Ketua DPD Papua Barat, tidak menjadi masalah. Namun harus menjadi motivasi bagi seluruh kader, untuk dapat melaksanakan tugas-tugas kepartaian, terutama menuju pesta demokrasi tahun 2024 mendatang.

Sebab, pesta demokrasi kini sudah semakin dekat. Proses konsolidasi partai harus terus berjalan.

“Karena itu kita selalu siap untuk melakukan restrukturisasi organisasi secepatnya karena kita juga dalam waktu ini sedang bersiap-siap menghadapi proses pemilu,” cetusnya.

Hal senada juga disampaikan Staf Ahli Gubernur Papua Barat Muhammad Tawakal. Dijelaskannya, Pemilihan Ketua DPD Partai Hanura akan menjadi agenda utama dalam Musdalub ini.

Oleh sebab itu, komunikasi antara pimpinan partai dan para kader, harus dijaga dan terjalin dengan baik. Sehingga, proses pemilihan nanti dapat berjalan dengan sukses dan aman.

“Partai Hanura mempunyai peran strategis pembangunan bangsa oleh karena itu musyawarah daerah sebagian ajang komunikasi para Pimpinan dan anggota diharapkan menghasilkan pimpinan Partai Hanura di tingkat daerah yang bisa menghasilkan ide gagasan maupun kebijakan organisasi yang bisa mendorong kinerja pemerintah,” tutup Muhammad Tawakal.

Musyawarah Daerah Luar Biasa I DPD Partai Hanura Provinsi Papua Barat, dibuka secara resmi oleh Staf Ahli Gubernur, dengan menabuh tifa.(PS-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *