MANOKWARI, PapuaStar.com – Partai Demokrat Papua Barat mendaftarkan 35 Caleg di KPU Papua Barat, Sabtu (13/05/2023).
Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Papua Barat Arifin SE mengatakan, “Puji Tuhan” Demokrat bisa memenuhi semua syarat dari KPU sesuai dengan peraturan dan regulasi yang berlaku, 35 caleg itu : terdiri 23 Putra dan 12 Putri.
“Artinya presentasenya mencukupi lebih dari 30% sebagaimana yang diatur oleh regulasi kuota perempuan terpenuhi,” tuturnya kepada sejumlah wartawan usai mendaftarkan 35 Caleg Partai Demokrat Papua Barat, di Halaman Kantor KPU-PB, Sabtu (13/05/2023).
Dikatakan Arifin, perlu diketahui historis Partai Demokrat Papua Barat kami bekerja sangat singkat sekali dalam kurun waktu 1 bulan saja, walaupun terlambat tetapi Demokrat Papua Barat punya semangat juang tinggi. Hal ini memberikan semangat fundamental berpikir, bekerja, berjuang tanpa mengenal lelah.
“Ini semua dikarenakan adanya pemekaran Papua Barat Daya. Hingga akhirnya berdampak pada partai juga harus dipisahkan Papua Barat sendiri menjadi 7 kabupaten,” terangnya.
Tentu kerja Extra untuk mencapai kuota disetiap dapil dan target kursi di pusat dan DPR, itu semua butuh loyalitas, kerja keras dan menyusun strategi agar sesuai target.
“Lanjut Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga DPR Papua Barat Periode 2019-2024 menuturkan, karena Partai Demokrat Papua Barat tidak sekedar saja untuk hadir sebagai penggembira tetapi kami punya target, Insyaallah akan memegang palu pimpinan DPR dan 7 kursi juga di DPR, asumsi kami tidak mengada-ngada ini benar adanya,” jelas Arifin.
Target memegang palu di DPR Provinsi Papua Barat, Ada story nya juga hingga kami percaya diri bisa rebut posisi itu. waktu itu saya sebagai ketua sementara yang akhirnya dilanjutkan, karenanya di dalam sejarah ini dan sebelumnya Demokrat juga pernah duduk di kursi pimpinan DPR Papua Barat Robby Nauw.
“Insyaallah teman-teman tetap bersemangat untuk meraih kursi sebanyak -banyaknya, dengan kekompakan, kebersamaan, sinergitas dan kami tuangkan untuk itu meraih kursi Ketua DPR Papua Barat dan 7 Kursi DPR, bahkan lebih,” tegas Arifin.(PS-08)