Landasan Pacu Bandara Rendani Manokwari Rusak, Sejumlah Penerbangan Delay

oleh -1363 Dilihat

MANOKWARI, PapuaStar.com – Landasan pacu bandara Rendani Manokwari mengalami kerusakan. Hal itu menyebabkan sejumlah penerbangan mengalami penundaan.

Pantauan di bandra para penumpang yang hendak melakukan perjalanan menggunakan pesawat, terpaksa harus menunggu.

Salah satu penumpang atas nama Rodiyah, yang akan berangkat menuju Sorong sudah menunggu sejak pukul 09.00 WIT. Kata Rodiyah, informasi yang diterimanya adalah gangguan teknis.

“Yang kami dengar hanya dibilang ada kendala teknis. Kami sudah dari pagi yang harusnya berangkat jam 9, tetapi sampai sekarang belum ada informasi dari maskapai,” tutur Rodiyah, Senin (31/7/2023).

Sementara itu, Kepala UPBU Kelas II Rendani Manokwari yang dikonfirmasi belum dapat memberikan keterangan terkait informasi kerusakan pada landasan pacu, dengan alasan masih sibuk.

Hingga kini, penerbangan di Bandara Rendani Manokwari belum dapat dipastikan kembali normal.(PS-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *