MANOKWARI, PapuaStar.com – Rapat kerja ikatan alumni Jawa timur (Ikaljatim) di Tanah Papua, untuk meningkatkan eksistensi alumni Jawa timur yang berdimensi pada kemandirian, profesional dan kearifan lokal, guna mewujudkan tanah Papua yang maju berdaya saing dan sejahtera, diselenggarakan di Aston Niu Hotel Manokwari, Jumat (15/07/2022).
Penjabat Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Purn) Drs.Paulus Waterpau M.Si yang merupakan pembina Ikaljatim, ia berharap rapat kerja ikatan alumni Jawa Timur (Ikaljatim) di tanah Papua, dapat menghasilkan program yang dapat menyentuh masyarakat, terutama dalam membantu dan memberikan Masukkan untuk kemajuan Papua dan Papua Barat.
“Tetapi kalau tidak menyentuh rakyat hasil rapat kerjanya, itu sama saja omong kosong “latihan lain main lain” kebanyakan seperti itu,” terang Paulus Waterpauw dihadapan semua pengurus dan alumni Ikaljatim, di Aston Niu Hotel Manokwari, Jumat (15/07/2022).
Sesuatu yang diharapkan dapat dihasilkan melalui pembahasan selama rapat kerja ini, yang pada intinya merupakan berkontribusi bagi pemerintah Papua Barat, senantiasa mewujudkan persamaan dan kesatuan yang kuat untuk membangun Papua Barat
“Ikatan alumni Jawa Timur di tanah Papua sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat mempunyai peran yang sangat strategis dalam mengakselerasi dan mengoptimalkan semua potensi dirinya dalam rangka peningkatan kehidupan dan kesejahteraan masyarakat. Tentunya mempunyai tanggung jawab moril dalam menyukseskan seluruh proses pembangunan dalam kerangka otonomi khusus di tanah Papua,” jelas Mantan Kapolda Papua Barat.(PS-08)