Tak Main-main AKP. Nirwan Fakaubun Warning Pelaku Kekerasan Seksual dan Curas

oleh -714 Dilihat

MANOKWARI, PapuaStar.com – Berikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat, Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polresta Manokwari, berkomitmen untuk memberantas kejahatan jalanan, dan tindak pidana terhadap perempuan dan anak.

Komitmen itu disampaikan oleh Kasat Reskrim Polresta Manokwari AKP.Nirwan Fakaubun mengaku ada dua jenis kasus yang menjadi atensi pimpinan bagi dirinya.

Pada kasus atensi pertama diingatkan bagi para pelaku yang berhubungan dengan kaum hawa. Yang mana, belakangan ini di wilayah hukum Polresta Manokwari, kasus kekerasan terhadap perempuan, kasus pemeriksaan terhadap anak dibawah umur, semakin meningkat.

Meskipun jumlah kasusnya sedikit, namun ini menjadi perhatian publik. Sebab kaum hawa, tidak harus mendapat perlakuan yang demikian.

Oleh karena itu, dirinya berkomitmen tidak main-main dengan kasus tersebut, dan berjanji akan mengambil tindakan hukum yang tepat dan cepat.

“Kasus atensi saat saya menjabat yakni kasus yang berkaitan dengan perempuan dan anak. Walau jumlah sedikit, tetap masuk dalam atensi,” beber AKP. Nirwan Fakaubun, Senin (20/3/2023).

Kasus keduanya yang masuk dalam atensi juga yakni kejahatan jalanan. Yang sering disebut jambret atau dengan bahasa lainnya, pencurian dengan kekerasan (Curas).

Ini juga sudah menjadi keresahan masyarakat di wilayah hukum Polresta Manokwari. Sebab berdampak pada ketidaknyamanan masyarakat, untuk beraktivitas baik di siang atau juga di malam hari.

Fakaubun berjanji akan menumpas segala bentuk kegiatan, yang berkaitan dengan kasus tersebut. Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

Apalagi, saat ini umat Islam di seantero dunia tengah menjalankan ibadah puasa. Aktivitas di jalan akan semakin meningkat, ini juga berpotensi terjadinya tindak pidana curas itu.

“Kemudian juga soal pencurian dengan kekerasan (jambret atau begal). Karena masyarakat yang melaksanakan aktivitas, merasa tidak nyaman,” tegasnya.

Baru-baru ini polisi telah mengungkap sejumlah kasus curas, dengan korbannya mencapai puluhan orang. Dengan demikian ini akan terus didalami oleh Satreskrim Polresta Manokwari, guna memperkecil ruang bagi para terduga pelaku untuk tidak melakukan aksi tersebut.(PS-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *