BI Papua Barat, Buka Kas Keliling Layanan Penukaran Uang Rupiah Kertas

oleh -341 Dilihat

MANOKWARI, PapuaStar.com – Bank Indonesia (BI) resmi meluncurkan tujuh pecahan uang rupiah kertas tahun emisi 2022 (TE2022) Kamis (18/08/2022).

Peluncuran uang terbaru berlangsung di Jakarta, dan diikuti oleh BI Perwakilan disuluruh Indonesia secara virtual termasuk di BI Papua Barat yang berlangsung di Aston Niu Hotel Manokwari.

Ketujuh pecahan uang terbaru TE 2022 tersebut terdiri atas pecahan uang rupiah kertas mulai dari Rp1.000, Rp2.000, Rp5.000, Rp10.000, Rp20.000, Rp50.000, dan Rp100.000.

Dengan diluncurkannya uang terbaru ini, masyarakat dapat menukarkan uang TE 2022 melalui perbankan atau kas keliling yang disediakan BI.

Namun lebih dulu, masyarakat harus memesan penukaran uang melalui aplikasi PINTAR yang dapat diakses melalui laman https://pintar.bi.go.id.
Aplikasi penukaran tersebut dapat diakses oleh masyarakat mulai Kamis (18/8/2022) pukul 13.00 WIT dengan jadwal penukaran uang mulai tanggal Jumat (19/8/2022) di kas keliling yang disediakan BI Papua Barat.

Deputi Kepala Perwakilan BI Papua Barat James Wilson L. Tobing mengatakan dimulai Esok BI Papua Barat membuka layanan penukaran uang terbaru.

“BI Papua Barat membuka kas keliling,  mempersilakan masyarakat Manokwari untuk melakukan penukaran,” ujarnya.

Ada tiga titik kas keliling untuk penukaran uang terbaru di antaranya di Manokwari City Mall, Pasar Sanggeng dan di Pasar Wosi.

“Secara berkelanjutan nanti kami akan melakukan distribusi uang baru ke seluruh perbankan di Papua Barat,”terangnya.(PS-08)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *