Hadiri Pelantikan Pengurus Pemuda dan Pelajar Kei Manokwari, ini Pesan Bupati Hermus

oleh -277 Dilihat

MANOKWARI, PapuaStar.com – Bupati Manokwari Hermus Indou menghadiri acara pelantikan Badan Pengurus Pemuda dan Pelajar Kei, bertempat di Aston Niu Hotel, Senin (14/3/2022). Dalam acara tersebut, turut dihadiri pula Anggota DPD RI Perwakilan Papua Barat Sanusi Rahaningmas, Anggota DPR Papua Barat Xaverius Kameubun, Kapolres Manokwari, Dandim 1801 Manokwari, Kepala Suku Kei di Manokwari, serta para sesepuh masyarakat Kei.

Dalam sambutannya Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan bahwa pemaknaan nama Kei menurut bahsa Arfak dan bahasa Inggris harus dimaknai seutuhnya oleh kepengurusan pemuda dan pelajar Kei yang baru saja dilantik bahkan masyarakat Kei secara umum. Yang mana pemuda dan pelajar Kei harus menjadi mampu memberikan kontribusi positif kepada masyarakat di Manokwari.

Dalam perjalanannya, pemuda dan pelajar Kei harus menjadi solusi bagi setiap penyelesaian masalah yang terjadi di tengah masyarakat Kei maupun masyarakat di Manokwari.

“Pemuda Kei dalam dalam bahasa Arfak adalah pemuda yang baik dan bahasa Inggris adalah kunci. Saya sangat berharap akan menjadi pemuda yang mampu melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat Manokwari. Dan juga menjadi kunci sebagai solusi penyelesaian berbagai masalah di tengah masyarakat,” ungkap Bupati Hermus Indou.

Sebab dalam keberagaman suku, ras, agama dan golongan harus menjadi pemersatu dan wajib dilestarikan sebagai salah satu kebanggaan masyarakat Kei di perantauan.

“Tuhan menciptakan manusia menurut suku, agama, ras dan golongan. Karena itu upaya kita untuk lestarikan semua ini. Sekaligus kita bangun kebanggaan terhadap suku, agama dan keberadaan kita. Karena inilah identitas sosial dan kultur kita,” sambungnya.

Oleh karena itu dirinya menginginkan agar kedepan dapat membangun masyarakat Manokwari yang modern dan terorganisir serta menerapkan nilai-nilai perubahan bagi setiap pembangunan. Oleh karena itu, pelantikan ini merupakan langkah untuk menjadikan masyarakat Kei sebagai masyarakat yang modern.

“Pelantikan ini saya maknai sebagai bagian dari upaya masyarakat Kei untuk membangun eksistensi di tanah peradaban ini,” imbau Hermus.

Sejalan dengan itu Kepala Suku Kei Moses Narahak juga memberikan pesan moral kepada barisan pengurus Pemuda dan Pelajar Kei yang baru saja dilantik, agar bersikap adil dan bijaksana dalam menjalankan tugas sebagai organisasi kemasyarakatan, dengan berpedoman kepada komitmen organisasi dalam membantu pelaksanaan program pembangunan pemerintah daerah.

“Bersikaplah adil dan bijaksana kepada semua pemuda dan pelajar tanpa pandang bulu. Kepada ketua demisioner, terima kasih sudah mengarahkan pemuda dan pelajar Kei di Manokwari selama masa periodenya. Tetap berikan dukungan kepada kepengurusan yang baru. Harus punya komitmen memajukan organisasi ini ke arah yang lebih baik, serta membantu melaksanakan program pembangunan oleh pemerintah,” terang Moses.

Sementara itu Ketua Pemuda dan Pelajar Kei Manokwari Muhammad Revra memberikan apresiasi kepada kedua orang tuanya yang senantiasa mendukung dirinya dan memberikan motivasi hingga dirinya memikul tanggung jawab ini.

Revra berpesan kepada seluruh pemuda dan pelajar Kei untuk bergandengan tangan bersama pemerintah kabupaten Manokwari dan TNI Polri mendukung program kerja dan menjaga Kamtibmas di Manokwari, sembari mensukseskan program kerja organisasi selama 3 tahun masa periode kedepan.

Menurut Revra, pelantikan pengurus pemuda dan pelajar Kei ini harus dimaknai sebagai motivasi dalam melaksanakan program kerja organisasi tanpa membeda-bedakan golongan, serta menjunjung tinggi cinta kasih kepada seluruh pemuda dan pelajar Kei.

“Semua pemuda Kei, mari kita bergandeng tangan dan bekerja sama membantu pemerintah daerah, TNI Polri dalam menjaga Kamtibmas, dan semua pemuda serta pelajar Kei sama-sama kita sukseskan program kerja kita. Momentum pelantikan ini akan menjadi pemantik semangat untuk bekerja tanpa irih hati di tanah yang kita cintai ini,” tandas Muhammad Revra.(PS-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *